54
463

Merk TV LED

Saat ini hampir di setiap rumah telah memiliki televisi atau TV.

Keberadaan TV LED pun menjadi sangat diminati mengingat TV LED memiliki desain yang lebih modern serta fitur dan teknologi yang lebih canggih.

Ada banyak produk TV LED yang dipasarkan oleh produsen-produsen TV ternama, tiap produk hadir dengan kelebihannya masing-masing.

Jika anda berminat membeli TV LED, di bawah ini kami rekomendasikan beberapa merk TV LED terbaik menurut kami.

1. Samsung

Merk TV LED

Samsung merupakan salah satu produsen smartphone serta perlengkapan elektronik yang sangat terkenal di dunia.

Hal ini tidak terlepas dari kualitas prouk-produknya yang terkenal sangat baik dan memiliki teknologi serta fitur unggulan.

Salah satu produk dari Samsung adalah TV LED. Produk TV LED terbaru dari Samsung yakni QLED Curved TV hadir dengan layar cekung.

Teknologi layar ini mampu menghasilkan gambar dengan penuh serta lebih nyata.

Layar dari produk ini telah dilengkapi dengan teknologi Quantum Dot Display yang memiliki palet satu milyar warna.

Dengan teknologi tersebut maka layar dari produk ini sangat memanjakan mata.

Terdapat pula fitur smart hub yang akan memberikan akses ke tv, streaming maupun game.

Kelebihan :

  • Memiliki layar cekung
  • Membawa teknologi Quantum Dot Display yang memanjakan mata
  • Terdapat fitur smart hub

2. Sony

Merk TV LED

Perusahaan elektronik serta gawai asal Jepang yakni Sony, juga merupakan salah satu produsen yang popular.

Sony selalu menghasilkan produk-produk yang berkualitas unggulan dengan teknologi yang canggih.

TV LED dari Sony hadir dengan kualitas gambar yang mumpuni, mulai dari HD Ready, Full HD hingga yang memiliki resolusi 4K UHD.

Ditambah dengan fitur Sony X-Reality yang menghasilkan gambar yang lebih nyata.

Desain dari TV LED Sony juga sangat baik, semua produk TVnya hadir dengan bodi yang ramping dan terlihat sangat elegan.

Beberapa produk Merk TV LED Sony masuk ke jajaran smart tv yang menggunakan system operasi android.

Kelebihan :

  • Desain ramping dan elegan
  • Kualitas layar sangat baik
  • Memiliki fitur Sony X-Reality

3. Sharp

Merk TV LED Terbaik

Tidak ingin kalah dari para pesaingnya Sharp juga menghadirkan produk TV LED yang dibekali dengan teknologi serta fitur terkini.

Sebut saja teknologi Quantum Pro yang memiliki kemampuan membelah 1 pixel menjadi 2 pixel.

Teknologi tersebut memungkinkan mata anda menangkap resolusi 8K yang lebih terang.

Baca Juga :  Merk Mesin Cuci Terbaik

Sharp menankam teknologi X8 Master Engine yang mampu menghasilkan gambar 8K.

Tidak hanya itu saja, produk dari Sharp juga memiliki 7 perlindungan seperti perlindungan dari voltase tinggi dari arus listrik, perlindungan temperature suhu tinggi serta perlindungan dari guncangan.

Merk TV LED dari Sharp memiliki ketahan yang sangat baik.

Kelebihan :

  • Memiliki teknologi Quantum Pro
  • X8 Master Engine yang mampu menghasilkan gambar 8K
  • Memiliki perlindungan yang lengkap
  • Terdapat fitur antenna Booster

4. LG

Merk TV Led Terbaik

Perusahaan elektronik serta gawai dari Korea Selatan ini memproduksi TV LED yang telah mengusung kualitras gambar full HD sehingga mampu menghadirkan kualitas layar yang sangat baik, terang dan lebih jelas.

Tidak hanya pada sector layar, LG juga membekali produknya dengan kemampuan menghasilkan suara yang sangat mewah berkat hadirnya Dolby Atmos yang terkenal akan kualitas suara yang sangat baik.

Merk TV LED besutan LG juga dilengkapi dengan fitur Motion Eco Sensor, dengan hadirnya fitur ini maka produk dari LG memiliki kemampuan untuk mengatur kecepatan serta kecerahan gambar, sehingga lebih hemat energi.

Kelebihan :

  • Kualitas layar Full HD
  • Dilengkapi sound Dolby Atmos
  • Memiliki fitur Motion Eco Sensor

5. Toshiba

Merk TV Led Terbaik

Merk TV LED Terbaik selanjutnya hadir dari Toshiba.

Brand yang satu ini menghadirkan produk LED TV yang telah didukung dengan Mobile High-Difiniton Link yang memungkinkan TV LED dari Toshiba ini terhubung dengan smartphone anda.

Salah satu fitur menarik dari produk buatan Toshiba ini adalah Personal Video Recording yang berfungsi untuk merekam serta mengulang acara TV, sehingga pengguna tidak perlu khawatir jika ingin mengulang acara TV favoritnya.

Sementara untuk kualitas gambarnya sendiri, TV LED ini mampu menampilkan gambar dengan warna yang lebih hidup berkat fitur Cevo Engine.

Dan terdapat pula fitur Audio Distortion Control yang berfungsi mengurangi distorsi suara.

Kelebihan :

  • Didukung Mobile High-Difiniton Link
  • Memiliki fitur personal video recording
  • Terdapat fitur Cevo Engine
  • Audio Distrorsion Control mampu menghasilkan suara yang lebih jernih

6. Panasonic

Merk TV Led yang Awet

Panasonic hadir dengan produk TV LED yang membawa fitur serta teknologi canggih yang tertanam di dalamnya.

Seperti fitur Super Bright Panel Plus yang membantu menanpilkan gambar yang lebih cerah.

Ada pula teknologi Local Dimming  yang memiliki kemampuan meningkatkan warna hitam dengan lebih natural.

Serta terdapat teknologi High Dynamic Range agar gambar yang ditampilkan terlihat lebih nyata dan detail.

Selain itu beberapa produk TV LED buatan Panasonic juga sudah bisa dikategorikan sebagai smart TV.

Dengan segala keunggulan serta pilihan yang tersedia maka Panasonic pantas menjadi salah satu merk yang bisa anda pertimbangkan.

Baca Juga :  Pompa Celup Kolam Ikan Terbaik

Kelebihan :

  • Memilki fitur super bright panel plus
  • Dibekali teknologi local dimming
  • Mebawa teknologi high dynamic range

7. Philips

Merk TV Led yang Awet

Produsen asal Belanda ini juga turut memproduksi TV LED.

Produk dari Philips hadir dengan kualitas yang tidak kalah dari para pesaingnya.

Philips juga telah membekali produknya dengan beberapa fitur unggulan serta teknologi terbaru.

Merk TV LED buatan Philips hadir dengan teknologi Digital Crystal Clear yang membuat gambar yang ditampilkan menjadi terlihat sangat alami.

Ditambah lagi dengan perpaduan warna dan kontras yang terihat lebih sempurna.

Brand yang satu ini mebungkus layar TV dengan Ultra Narrow bezel, bezel yang sangat tipis membuat TV terlihat lebih cantic sekaligus mampu menghadirkan gambar dengan lebih luas.

Kelebihan :

  • Memiliki teknologi CDigital Crystal Clear
  • Perpaduan warna dan kontras sangat baik
  • Memiliki Ultra Narrow bezel

8. Polytron

Merk TV Led yang Bagus

Beberapa TV LED buatan polytron hadir dengan kualitas gambar 4K sehingga kualitas gambarnya tidak perlu diragukan lagi.

Layar TV Polytron mampu menghasilkan gambar dengan kualitas yang sangat baik, jernih serta tajam.

Salah satu produk TV LED buatan mereka yakni PLD 65UV5900 hadir dengan system operasi linux, sehingga sudah bisa digunakan untuk streaming serta browsing.

Keunggulan lain dari TV merk Polytron ini adalah harganya lebih terjangkau dari competitor.

Kelebihan :

  • Kualitas gambar 4K
  • Harga terjangkau
  • Terdapat varian yang menggunakan sitem ooperasi linux

9. Akari

Rekomendasi TV Led Terbaik

Salah satu produsen TV LED yang cukup popular di telainga konsumen Indonesia adalah AKARI.

Produk dari akari hadir ke pasaran dengan penawaran harga yang terjangkau sehingga banyak dipilih oleh pelanggan.

Akari memproduksi beberapa seri Merk TV LED, salah satu produknya yang terkenal adalah LE-55D88ID.

Produk tersebut telah mengusung layar dengan kualitas 4k Ultra HD yang menghasilkan gambar yang sangat jernih dan detail.

Kelebihan :

  • Harga murah
  • Tersedia varian dengan kualitas layar 4K UHD
  • Kualitas produk baik dan awet

10. Changhong

Rekomendasi TV Led Terbaik

Mendengar merk Changhong maka hal yang pertama kali muncul adalah perangkat elektronik berkualitas dengan harga yang murah.

Perusahaan asal Tiongkok tersebut memang terkenal akan produknya yang hadir dengan harga terjangkau namun memiliki kualitas yang sangat baik.

Termasuk produk TV LED dari Canghong yang hadir dengan fitur serta teknologi unggulan.

Salah satu fiturnya adalah konektifitas WiFi Built-in, selain itu ada pula e-store yang memungkinkan pengguna menyimpan aplikasi, file atau game pada produk ini.

Kelebihan :

  • Memiliki konektivitas WiFi Built-in
  • Terdapat e-store
  • Kualitas produk sangat baik
  • Harga ekonomis

Tips Memilih Merk TV LED Terbaik

1. Kenali Spesifikasinya

Salah satu hal yang harus anda pertimbangkan sebelum memilih sebuah TV LED adalah patikan anda mengetahui spesifikasi seta fiturnya.

Baca Juga :  Merk Air Cooler Terbaik

Hal ini penting karena setiap produk memiliki spesifikasi dan fitur yang berbeda.

Hal tersebut juga sangat berpengaruh dengan kepuasaan anda, karena sebuah produk yang berkualitas serta memiliki spesifikasi dan fitur yang canggih dan lengkap tentu akan memberikan kepuasaan lebih.

2. Ketahui Resolusinya

TV LED memiliki rasio ketajaman gambar yang lebih tinggi dibanding dengan TV tabung maupun TV LCD.

Resolusi dari TV LED sendiri mencspsi jutaan yang berarti ketajaman gambarnya sangat baik.

Untuk memilih TV LED yang baik pastikan bahwa produk yang akan anda beli memiliki resolusi Full HD 1080p.

Hal tersebut bertujuan untuk memastuikan bahwa TV LED pilihan anda akan menampilkan gambar yang sangat baik, jelas serta tajam  dan detail.

Saat ini resoulusi TV LED sudah mencapai kualitas 4K Ultra HD, bahkan beberapa produsen sudah menghadirkan TV dengan resolusi 8K.

3. Perhatikan Konektivitasnya

Konektivitas pada TV LED juga menjadi salah satu factor penting yang harus anda perhatikan, hal ini bertujuan agar anda bisa menggunakan TV tidak hanya sekedar sebagai medua menonton film atau acara TV saja namun juga untuk kegunaan lain.

TV LED dengan konektivitas yang lengkap maka bisa digunakan untuk bermain game, menonton video, menjadi monitor puter maupun di sambungkan ke smartphone.

Untuk itu maka pilihlah TV LED yang memiliki slot HDMI. Ada pula TV LED yang hadir dengan konetivitas WiFi serta slot USB.

4. Perhatikan Garansinya

Selanjutnya yang tidak kalah penting adalah factor garansi. produk elektronik bisa saja mengalami kerusakan tidak disengaja saat proses produksi maupun pengepakan dan pengiriman.

Oleh sebab itu produsen resmi selalu memberikan garansi.

Setiap produsen dan setiap merk menawarkan lama garansi yang berbeda, kebanyakan berlaku satu tahun setelah pembelian.

Namun ada juga yang menawarkan garansi hingga dua tahun bahkan lebih.

Ada dua tipe garansi, yakni garansi pabrik dan garansi took. Kami sangat menyarankan kepada anda untuk memilih garansi pabrik karena garansi pabrik akan menjamin penggantian unit baru jika terjadi kerusakan sesuai syarat dan ketentuan garansinya.

 5. Sesuaikan Budgetnya

Yang terakhir adalah sesuaikan produk yang anda pilih dengan budget yang anda sediakan, tidak perlu dipaksakan jika memang budget yang anda siapkan minim.

Demikianlah rekomendasi merk TV LED Terbaik beserta kelebihannya masing-masing dan tips memilih TV LED.

Semoga artikel ini dapat membantu anda menentukan produk mana yang akan anda pilih.