72
553

Peluang Usaha Ibu Rumah Tangga

Menjadi ibu rumah tangga yang tinggal di dalam rumah sepanjang hari, bukan berarti tidak bisa membuat Anda untuk bekerja serta tidak memiliki penghasilan sendiri.

Ada berbagai macam usaha sampingan yang bisa dilakukan di sela waktu mengurus keluarga.

Banyak orang yang menganggap jika hanya ada usaha untuk mahasiswa atau pekerja kantoran saja, padahal usaha ibu rumah tangga juga banyak jika Anda pandai dalam melihat peluang.

Tak jarang, ada orang yang memandang jika hal ini hanya digunakan sebagai sampingan penghilang kejenuhan serta menyalurkan hobi.

Padahal bekerja di rumah sendiri juga bisa membuat Anda mempunyai banyak penghasilan dan bisa jadi jauh lebih besar dibandingkan dengan yang sudah Anda harapkan.

Walaupun bekerja di rumah terlihat sepele, serta tidak terlihat serius, namun jangan pernah memandang hal ini sebagai permainan, karena di sini Anda akan mengandalkan bakat dan kemampuan yang Anda miliki.

Langkah Membangun Usaha untuk Ibu Rumah Tangga

Agar bisnis bisa berjalan dengan lancar, ada beberapa langkah yang bisa Anda ikuti, antara lain:

  • Pilih Ide Bisnis

Tahap ini menjadi awal Anda memikirkan rancangan yang berkaitan dengan ide bisnis.

Ini memang bukan menjadi perkara yang mudah karena semua bergantung dari minat serta kemampuan yang Anda miliki.

Contohnya Anda memiliki hobi di bidang makanan, ide yang tepat adalah membuka usaha di bidang kuliner. 

  • Target Pasar

Target pasar menjadi faktor penting saat ingin membuka usaha.

Bisnis yang tak mempunyai tujuan pasti tidak akan berjalan dengan lancar malah akan memberikan dampak buruk untuk kelangsungan bisnis.

Pertanyaan yang sering muncul adalah siapa yang akan menjadi konsumen?

Pertanyaan ini harus dipikirkan dengan matang karena pasar memiliki peran yang penting untuk menentukan kesuksesan bisnis.

  • Kelola Bisnis dengan Profesional

Perlu dipahami, mengelola bisnis harus dilakukan secara profesional.

Anda harus mulai menyeimbangkan waktu. Kapan harus mulai melakukan aktivitas bisnis, dan kapan harus mengurus pekerjaan rumah.

Hal yang paling penting adalah mengatur keuangan. Pisahkan uang yang digunakan untuk kepentingan bisnis dan untuk kepentingan keluarga.

  • Pikirkan untuk Merekrut Orang Dekat

Bila bisnis yang Anda jalani sekarang membutuhkan tambahan tenaga, tidak ada salahnya merekrut teman atau tekan sebelum mempertimbangkan membuka lowongan.

Selain dapat menjalin hubungan  yang baik, Anda juga bisa memberikan mata pencaharian untuk orang terdekat. 

Baca Juga :  Usaha Rental Mobil

Berikut beberapa referensi pilihan bisnis yang bisa Anda jadikan bahan pertimbangan, antara lain:

1. Usaha Warung Kopi

Usaha Warung Kopi

Jika Anda memiliki area halaman rumah yang cukup luas dan bisa memasak beberapa sajian makanan atau gorengan, tidak ada salahnya membuka bisnis warung kopi.

Bisnis ini biasanya buka di saat malam hari, sehingga Anda bisa bergantian jaga dengan suami.

Usaha warung kopi tidak membutuhkan modal yang besar, Anda hanya membutuhkan modal untuk membeli bahan baku, sedangkan untuk gelas, pasti sudah ada beberapa gelas di rumah.

Selain menyajikan kopi, jangan lupa juga menyajikan makanan ringan seperti snack dan gorengan. 

2. Penulis Freelance

Penulis Freelance

Mempunyai bakat menulis serta mempunyai minat di bidang tulis menulis bisa Anda jadikan sebagai peluang bisnis.

Menulis akan memberi Anda banyak peluang untuk menghasilkan pundi-pundi rupiah. Anda dapat memulai bisnis ini dari bekerja sebagai penulis freelance di berbagai macam media.

Banyak marketplace yang menawarkan pekerjaan sebagai penulis, Anda hanya memerlukan waktu singkat untuk memperoleh pekerjaan di  sana.

Bila Anda mempunyai bakat serta keinginan yang kuat, tak ada salahnya terjun di dalam dunia sastra yang memungkinkan kita untuk menghasilkan karya sastra seperti novel, puisi atau cerpen.

Jangan menganggap pekerjaan ini sepele, karena jika karya yang Anda tulis bisa diterima dengan baik oleh pasar, Anda akan menghasilkan pundi-pundi yang tak sedikit. 

3. Bisnis Tanaman

Bisnis Tanaman

Memiliki keterampilan khusus merawat tanaman dan memiliki hobi berkebun?

Jika demikian, Anda dapat menjadikannya sebagai peluang bisnis untuk memperoleh penghasilan.

Anda bisa melakukan pembibitan tanaman bunga dan obat-obatan di pekarangan rumah.

Untuk pemasarannya, Anda bisa memasarkan melalui tetangga atau kenalan.

Selain itu Anda juga bisa menggunakan internet sebagai sarana pemasaran bisnis. Gunakan media sosial untuk memasarkan bibit tanaman Anda.

Nantinya, pelanggan bisa dengan mudah menghubungi Anda saat tertarik dengan bibit yang dijual. 

Sebagai alternatif lain, Anda juga bisa menggunakan acara pameran tanaman hias yang biasanya digelar.

Selain menjual bibit, kibarkan bisnis Anda dengan menerima pesanan bunga segar. Biasanya, bunga ini digunakan untuk dekorasi acara pernikahan atau acara-acara penting lain. 

4. Jasa Catering

Jasa Catering

Usaha untuk ibu rumah tangga yang satu ini sangat menggiurkan dijadikan sebagai bisnis rumahan. Lebih-lebih jika Anda mempunyai hobi memasak.

Anda dapat memulainya dengan cara menerima pesanan yang berasal dari orang terdekat seperti teman atau kenalan. 

Anda juga dapat menerima pesanan katering kantor, biasanya katering kantor ini memiliki kerjasama jangka panjang selama sepekan penuh.

Hal ini bisa membuat bisnis Anda menjadi besar, sehingga jangan kaget jika Anda harus merekrut banyak karyawan tambahan untuk menjalankan bisnis ini. 

Salah satu kendala yang biasanya muncul dari bisnis ini adalah banyaknya saingan bisnis.

Baca Juga :  Usaha Sosis Bakar

Oleh sebab itu, usahakan membuat catering yang berbeda seperti membuat catering makanan sehat, atau catering dari bahan organik.

5. Jasa Antar Jemput Anak Sekolah

Jasa Antar Jemput Anak Sekolah

Apakah Anda termasuk orang tua yang mengantarkan anak ke sekolah menggunakan mobil? Maka hal ini tentu bisa menjadi peluang bisnis untuk Anda.

Peluang usaha ini bisa dibilang cukup besar, mengingat jaman sekarang banyak sekali kedua orang tua yang sibuk bekerja, sehingga tidak sempat untuk mengantar jemput anaknya. 

Tawarkan jasa Anda untuk mengantarkan anak-anak lainnya juga. Usaha ini akan sangat menyenangkan, karena Anda bisa mendapatkan uang tambahan sambil mengantar jemput anak sendiri.

6. Bisnis Kerajinan Tangan

Bisnis Kerajinan Tangan

Gemar merajut dan merangkai bunga? Gunakan kemampuan Anda ini untuk menghasilkan kerajinan tangan.

Anda dapat menggunakannya sebagai lahan bisnis yang menghasilkan.

Selain keahlian yang sudah dimiliki sebelumnya, Anda dapat mengembangkan bakat melalui internet. 

Internet akan membuat segala sesuatu menjadi semakin mudah, salah satunya untuk masalah pemasaran bisnis ini.

Anda tak perlu khawatir untuk memasarkan hasil kerajinan tangan yang sudah Anda buat. Ada begitu banyak barang hasil kerajinan tangan ditawarkan secara online.

Jika Anda dapat mencari peluang, pasti ada kemungkinan untuk menjadikan bisnis ini sebagai lahan bisnis berskala besar. kuncinya ialah, Anda harus memiliki keunikan serta kualitas yang baik di semua hasil kerajinan tangan. 

7. Bisnis Online / Online Shop

Menjalankan Bisnis Online

Usaha untuk ibu rumah tangga merupakan bisnis yang dapat dijalankan dengan cara instan tanpa memerlukan produk yang dihasilkan.

Anda bisa menjadi seorang reseller produk yang dipasarkan melalui media sosial. Nantinya, Anda akan memperoleh komisi dari tiap produk yang berhasil dijual. 

Jika memiliki keterampilan di bidang pemasaran sosial media atau internet, tak ada salahnya membuat toko online sendiri kemudian mengelolanya dengan cara profesional.

Hal ini pasti akan semakin menguntungkan untuk bisnis Anda kedepannya. 

8. Jasa Jahit Pakaian

Menerima Pesanan Jahitan

Menjahit memang menjadi sebuah keterampilan khusus, sehingga tak semua orang mempunyainya.

Anda beruntung bila memiliki kemampuan di bidang ini. Anda dapat  memperoleh penghasilan dengan cara menerima jahitan yang berasal dari orang-orang di sekitar rumah atau malah teman-teman.

Banyak orang yang memandang sepele bisnis ini, padahal peluang ini bisa dijadikan sebagai bisnis yang sangat bagus serta menjanjikan.

Jika dilakoni dengan serius, sudah tentu akan menghasilkan keuntungan menggiurkan, apalagi ongkos jahit untuk satu potong baju tidak murah.

Anda bahkan memiliki peluang yang semakin besar bila Anda memiliki kemampuan menjahit halus baju pesta seperti pakaian adat, karena ongkos jahit baju-baju ini lebih mahal.

Bila bisnis ini sudah cukup berkembang, Anda bisa meminta bantuan pada tetangga di sekitar untuk membantu Anda menerima jahitan.

Jika dalam sehari Anda bisa membuat 2 potong baju, besarnya keuntungan yang diperoleh dapat mencapai ratusan ribu sehari. 

Baca Juga :  Usaha Warnet

9. Jasa Les Private

Membuka Tempat Les

Apakah Anda senang mengajari anak kecil, atau bahkan memiliki cita-cita sebagai guru di masa lampau? Jika demikian, Anda dapat mempraktekkannya sekarang.

Senang mengajar serta memiliki kemampuan akademik bisa digunakan sebagai ladang bisnis. Anda dapat membuka tempat les untuk anak-anak yang berada di sekitar rumah.

Bisnis yang satu ini memang memerlukan kemampuan yang baik, oleh sebab itu pastikan memiliki keyakinan yang kuat dan nilai akademik yang bagus untuk menjalankan usaha ini.

Jika ternyata bisnis yang Anda jalani mempunyai banyak peminat, tak ada salahnya membuktikannya dalam ukuran besar dengan merekrut tenaga pengajar yang profesional dan kompeten. 

10. Bisnis Kue (Jajanan Pasar)

Bisnis Snack Atau Kue

Ini menjadi peluang bisnis lain bagi Anda yang memiliki keahlian memasak. Banyak jenis panganan dan kue yang dapat dipasarkan dengan mudah.

Anda dapat membuat berbagai panganan dan kue yang disukai oleh anak kecil.

Untuk memasarkan bisnis ini, Anda bisa menggunakan cara bagi hasil dengan menitipkannya ke sekolah atau memasarkannya ke warung yang berada di sekitar rumah.

Namun, salah satu kendala dalam usaha ini adalah sulitnya membuka lahan. Anda harus berusaha dengan keras untuk membuka lahan bisnis, selain itu usahakan memiliki inovasi baru dalam kue yang Anda jual.

Contohnya, jika Anda menjual kue pukis. Usahakan membuat kue pukis bukan hanya 1 rasa saja namun berbagai macam rasa seperti moka, strawberry, dan yang lainnya.

Cara ini akan membuat kue menjadi lebih unik dan banyak disukai.

11. Usaha Spa Rumahan

Usaha Spa Rumahan

Mempunyai perhatian khusus untuk merawat tubuh serta mempunyai kemampuan untuk melakukan layanan spa, tidak ada salahnya membuka bisnis di bidang ini.

Tak perlu mewah dan besar, Anda dapat membuat perawatan spa di rumah dengan harga yang terjangkau. Tentu ini akan menjadi daya tarik untuk pelanggan.

Anda bisa menggunakan bahan-bahan dari buah lokal. Jika sudah berkembang, Anda bisa membeli alat uap badan yang digunakan untuk mengharumkan tubuh. dengan cara ini, pelanggan Anda pasti menjadi semakin bertambah.

12. Penerjemah Online

Penerjemah Online

Bila Anda mempunyai kemampuan yang baik dalam menggunakan bahasa asing, Anda bisa memilih peluang bisnis ini.

Apalagi kalau buka penerjemah bahasa asing. Bisnis ini sangat menggiurkan, apalagi bila Anda memiliki kemampuan untuk menerjemahkan berbagai bahasa dan bahasa yang jarang dikuasai oleh orang.

Bekerja tidak selalu dilakukan di luar rumah atau di kantor, nyatanya banyak bisnis yang bisa dilakukan dari rumah.

Jangan pernah menyepelekan kemampuan dan bakat Anda, karena bisa jadi dari sini Anda bisa membuka usaha untuk ibu rumah tangga dengan untung yang besar.